Persyaratan Peralatan Puskesmas Berdasarkan Permenkes 75 Tahun 2014

Pada Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 75 Tahun 2014 telah mengatur banyak hal tentang Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas), dari manajemen ketenagaan, fasilitas hingga peralatan yang dibutuhkan pada Puskesmas berdasarkan kriteria masing-masing puskesmas.

Berikut ini kami akan bagikan kepada Mitra Kesehatan Masyarakat tentang Persyaratan Peralatan Puskesmas Berdasarkan Permenkes Nomor 75 Tahun 2014 dengan tujuan membantu mensosialisasikan peraturan tersebut kepada para pengguna.

Untuk mengakses daftar peralatan yang dibutuhkan pada puskesmas, silakan klik pada link yang kami sediakan untuk menuju daftar sesuai dengan kebutuhan. Berikut daftar persyaratan peralatan puskesmas dimaksud:
Peralatan Puskesmas

Ruang Pemeriksaan Umum

Pada Ruang pemeriksaan umum minimal memiliki peralatan yang terdiri dari:
  1. Set pemeriksaan umum
  2. Bahan habis pakai
  3. Perlengkapan
  4. Meubelair
  5. Pencatatan dan pelaporan
Untuk melihat daftar peralatan dimaksud silakan menuju DAFTAR PERALATAN RUANG PEMERIKSAAN UMUM PUSKESMAS

Ruang Tindakan dan Ruang Gawat Darurat

 Peralatan ruang tindakan dan ruang gawat darurat minimal terdiri dari:
  1. Set Tindakan Medis/Gawat Darurat
  2. Bahan habis pakai
  3. Perlengkapan
  4. Meubelair
  5. Pencatatan dan pelaporan
Bila ruang tindakan dan ruang gawat darurat terpisah, maka di ruangan masing-masing harus tersedia set tindakan medis/gawat darurat, bahan habis pakai, perlengkapan, meubelair, dan pencatatan dan pelaporan sesuai daftar.
Khusus untuk peralatan EKG, harus tersedia tenaga kesehatan yang memiliki kompetensi dan kewenangan untuk mengoperasikan alat dan menginterpretasikan hasil.

Untuk melihat daftar peralatan dimaksud, silakan menuju DAFTAR PERALATAN RUANG TINDAKAN DAN GAWAT DARURAT PUSKESMAS

Ruang Kesehatan Ibu, Anak (KIA), dan Imunisasi

Pada ruang Kesehatan Ibu dan Anak (KIA) dan imunisasi minimal terdiri dari peralatan sebagai berikut:
  1. Set pemeriksaan kesehatan ibu
  2. Set pemeriksaan kesehatan anak
  3. Set pelayanan KB
  4. Set imunisasi
  5. Bahan habis pakai
  6. Perlengkapan
  7. Meubelair
  8. Pencatatan dan pelaporan
Bila ruang kesehatan ibu dan KB terpisah dengan ruang kesehatan Anak dan imunisasi, maka peralatan tersebut harus tersedia di masing-masing ruangan, yang disesuaikan dengan kebutuhan pelayanan dan berpedoman pada tabel peralatan tersebut.

Untuk melihat daftar peralatan tersebut, silakan menuju DAFTAR PERALATAN RUANG KESEHAAN IBU, ANAK (KIA) DAN IMUNISASI PUSKESMAS

Ruang Persalinan

Pada ruang persalinan di puskesmas minimal memiliki peralatan berikut:
  1. Set obstetri dan ginekologi
  2. Set insersi dan ekstraksi AKDR
  3. Set resusitasi bayi
  4. Bahan habis pakai
  5. Perlengkapan
  6. Meubelair
  7. Pencatatan dan pelaporan
Untuk melihat daftar peralatan pada ruang persalinan, silakan menuju ke DAFTAR PERALATAN PADA RUANG PERSALINAN PUSKESMAS

Ruang Rawat Pasca Persalinan

Pada ruang rawat pasca persalinan minimal memiliki peralatan sebagai berikut:
  1. Set perawatan pasca persalinan
  2. Bahan habis pakai
  3. Perlengkapan
  4. Meubelair
  5. Pencatatan dan pelaporan
Untuk melihat daftar peralatan pada ruang rawat pasca persalinan silakan menuju ke DAFTAR PERALATAN PADA RUANG RAWAT PASCA PERSALINAN PUSKESMAS

Ruang Kesehatan Gigi dan Mulut

Pada ruang kesehatan gigi dan mulut minimal memiliki peralatan sebagai berikut:
  1. Set kesehatan gigi dan mulut
  2. Perlengkapan
  3. Bahan habis pakai
  4. Meubelair
  5. Pencatatan dan pelaporan
Untuk melihat daftar peralatan pada Ruang Kesehatan Gigi dan Mulut silakan menuju ke DAFTAR PERALATAN RUANG KESEHATAN GIGI DAN MULUT PUSKESMAS

Ruangan Promosi Kesehatan

Pada ruang promosi kesehatan minimal memiliki peralatan sebagai berikut:
  1. Set Promosi Kesehatan
  2. Bahan habis pakai
  3. Perlengkapan
  4. Meubelair
  5. Pencatatan dan pelaporan
Untuk melihat daftar peralatan ruangan promosi kesehatan, silakan menuju ke DAFTAR PERALATAN RUANGAN PROMOSI KESEHATAN PUSKESMAS

Ruang ASI

Pada ruang ASI minimal memiliki peralatan sebagai berikut:
  1. Set ASI
  2. Bahan habis pakai
  3. Perlengkapan
  4. Meubelair
Untuk melihat daftar peralatan pada ruang ASI, silakan menuju ke DAFTAR PERALATAN PADA RUANG ASI PUSKESMAS

Laboratorium

Di ruang laboratorium minimal memiliki peralatan sebagai berikut:
  1. Set laboratorium
  2. Bahan habis pakai
  3. Perlengkapan
  4. Meubelair
  5. Pencatatan dan pelaporan
Untuk melihat daftar peralatan pada laboratorium, silakan menuju ke DAFTAR PERALATAN LABORATORIUM PUSKESMAS

Ruang Farmasi

Di ruang farmasi minimal memiliki peralatan sebagai berikut:
  1. Set Farmasi
  2. Bahan habis pakai
  3. Perlengkapan
  4. Meubelair
  5. Pencatatan dan pelaporan
Untuk melihat daftar peralatan pada ruang farmasi, silakan menuju ke DAFTAR PERALATAN RUANG FARMASI PUSKESMAS

Ruang Rawat Inap

Ruang rawat inap di puskesmas minimal memiliki peralatan sebagai berikut:
  1. Set Rawat Inap
  2. Bahan habis pakai
  3. Perlengkapan
  4. Meubelair
  5. Pencatatan dan pelaporan
Untuk melihat daftar peralatan pada Ruang Rawat Inap, silakan menuju ke DAFTAR PERALATAN PADA RUANG RAWAT INAP PUSKESMAS

Ruangan Sterilisasi

Ruang sterilisasi di puskesmas minimal memiliki peralatan sebagai berikut:
  1. Set Sterilisasi
  2. Bahan habis pakai
  3. Perlengkapan
  4. Meubelair
  5. Pencatatan dan pelaporan
Untuk melihat daftar peralatan di ruang sterilisasi, silakan menuju ke DAFTAR PERALATAN RUANG RUANG STERILISASI PUSKESMAS

Jaringan Pelayanan Puskesmas

Jaringan pelayanan puskesmas terdiri dari: Puskesmas keliling, Puskesmas Pembantu dan Bidan Desa

Puskesmas Keliling

Puskesmas keliling minimal memiliki peralatan sebagai berikut:
  1. Set puskesmas keliling
  2. Bahan habis pakai
  3. Perlengkapan
  4. Meubelair
  5. Pencatatan dan pelaporan
Untuk melihat daftar peralatan pada puskesmas keliling, silakan menuju ke DAFTAR PERALATAN PUSKESMAS KELILING

Puskesmas Pembantu

Puskesmas pembantu minimal memiliki peralatan sebagai berikut:
  1. Set pemeriksaan umum di Puskesmas Pembantu
  2. Set pemeriksaan kesehatan ibu : disesuaikan dengan set pemeriksaan kesehatan ibu di puskesmas;
  3. Set pemeriksaan kesehatan anak : disesuaikan dengan set pemeriksaan kesehatan anak di puskesmas;
  4. Set pelayanan KB : disesuaikan dengan set pemeriksaan KB di puskesmas;
  5. Set pemeriksaan laboratorium sederhana
  6. Bahan habis pakai
  7. Perlengkapan
  8. Meubelair
  9. Pencatatan dan pelaporan
Untuk melihat daftar peralatan pada puskesmas pembantu, silakan ke DAFTAR PERALATAN PUSKESMAS PEMBANTU

Peralatan untuk Bidan Desa

Peralatan untuk bidan desa mempergunakan peralatan kit bidan.

Peralatan untuk Pelayanan Luar Gedung Puskesmas

Peralatan untuk pelayanan luar gedung puskesmas meliputi: Kit Perawatan Kesehatan Masyarakat (PHN Kit), Imunisasi Kit, Kit UKS, Kit UKGS, Kit Bidan, Kit Posyandu, dan Kit Kesehatan Lingkungan.

Kit Perawatan Kesehatan Masyarakat (PHN KIT)

Jumlah minimal Kit Keperawatan Kesehatan Masyarakat adalah 2 (dua) Kit untuk setiap puskesmas. Adapun peralatan tersebut minimal terdiri dari:
  1. Set Keperawatan Kesehatan Masyarakat 
  2. Bahan habis pakai
  3. Perlengkapan
Untuk melihat daftar peralatan Kit Perawatan Kesehatan Masyarakat, silakan menuju ke DAFTAR PERALATAN KIT PERAWATAN KESEHATAN MASYARAKAT (PHN KIT)

Imunisasi Kit

Jumlah minimal Imunisasi Kit adalah 2 (dua) Kit untuk setiap puskesmas. Adapun peralatan tersebut minimal terdiri dari:
  1. Kit Imunisasi
  2. Bahan habis pakai
  3. Perlengkapan
Untuk melihat daftar peralatan imunisasi kit, silakan menuju ke DAFTAR PERALATAN IMUNISASI KIT

Kit UKS

Jumlah minimal Kit UKS adalah 2 (dua) Kit untuk setiap puskesmas. Adapun peralatan tersebut minimal terdiri dari:
  1. Kit UKS
  2. Bahan habis pakai
  3. Perlengkapan
Untuk melihat daftar peralatan Kit UKS, silakan menuju ke DAFTAR PERALATAN KIT UKS

Kit UKGS

Jumlah minimal Kit UKGS adalah 2 (dua) Kit untuk setiap puskesmas. Adapun peralatan tersebut minimal terdiri dari:
  1. Kit UKGS
  2. Bahan habis pakai
  3. Perlengkapan
Untuk melihat daftar peralatan Kit UKGS, silakan menuju ke DAFTAR PERALATAN KIT UKGS

Kit Bidan

Jumlah minimal Kit Bidan adalah 2 (dua) Kit untuk setiap puskesmas. Adapun peralatan tersebut minimal terdiri dari:
  1. Kit Bidan
  2. Bahan habis pakai
  3. Perlengkapan
Untuk melihat daftar peralatan Kit Bidan, silakan menuju ke DAFTAR PERALATAN KIT BIDAN

Kit Posyandu

Jumlah Kit Posyandu harus disesuaikan dengan jumlah Posyandu di wilayah kerja Puskesmas. Peralatan Kit Posyandu minimal terdiri dari:
  1. Kit Posyandu
  2. Bahan habis pakai
  3. Perlengkapan
Untuk melihat daftar peralatan Kit Posyandu, silakan menuju ke DAFTAR PERALATAN KIT POSYANDU

Kit Kesehatan Lingkungan

Peralatan Kit Kesehatan Lingkungan minimal terdiri dari:
  1. Set Kesehatan Lingkungan
  2. Perlengkapan
  3. Bahan habis pakai
Untuk melihat daftar peralatan Kit Posyandu, silakan menuju ke DAFTAR PERALATAN KIT KESEHATAN LINGKUNGAN

Catatan untuk seluruh peralatan:
  1. Daerah tertentu yang belum tersedia aliran listrik 24 jam, dapat menyesuaikan dengan alat lain yang memiliki fungsi sama.
  2. Jumlah dan jenis peralatan kesehatan, perlengkapan, dan bahan habis pakai dapat berubah sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi serta kebijakan dan ketentuan perundang-undangan.
  3. Penamaan set atau kit tidak terikat dengan program tertentu, sehingga dapat dipergunakan untuk menunjang program lain yang menggunakan peralatan yang sama.