Kata Sehat dalam Kehidupan Sosial Kita

Kali ini penulis sekedar berbagi tulisan seputar kesehatan yang mana tulisan ini kami beri judul Kata Sehat dalam Kehidupan Sosial Kita. Mungkin Anda sedikit bertanya-tanya mengenai maksud dari judul yang saya tuliskan di atas. Dari kalimat tersebut saya mengutamakan dua frase yaitu "Kata Sehat" dan "Kehidupan Sosial Kita". Tulisan ini hanya sebatas pikiran spekulatif dari kami yang masih awam tentang kesehatan itu sendiri, namun saya yakin masih ada satu dua orang yang akan sepakat dengan "Lelucon" yang nantinya ada dalam tulisan ini.

Ketika Anda membaca dari nama blog ini saja, mungkin Anda sudah bisa menebak bahwa blog ini memiliki tema kesehatan dan jika Anda berpikir demikian maka itu sangat benar dan congratulation untuk Anda.

Sehat

Kebanyakan dari kita mengetahui dengan jelas betapa pentingnya kesehatan, namun tak jarang yang mengabaikannya, kata sehat hanya digunakan sebagai simbol kata dalam kehidupan sosial kita, prakteknya...??

Yang saya maksudkan sebagai simbol kata yaitu terdapat banyak penggunaan kata agar lebih bermakna positif, maka ditambahkanlah kata sehat baik di depan maupun dibelakangnya, namun kita sendiri tidak pernah peduli tentang kesehatan itu sendiri, jika saya menjadi kata sehat, maka saya akan berkata "Jangan gunakan saya jika anda tidak peduli saya". Ya,... itulah yang tepat saya sampaikan.

"Kita harus bersaing sehat agar terlihat lebih profesional". 

"Politik sehat sangat susah dilaksanakan oleh orang yang berpikiran picik"

Itu dua contoh kalimat yang menggunakan kata sehat, namun para pengguna kata tersebut belum tentu peduli akan kesehatan itu sendiri.

Bukannya bersikap sinis terhadap permasalahan ini, saya sekedar ingin membagi informasi agar kesehatan itu sendiri mendapat perhatian sehingga kita dan masyarakat mendapatkan manfaat yang lebih dan lebih "disehatkan" oleh karena perhatian kita.

Mitra Kesehatan Masyarakat,....

Itulah sedikit goresan kami, semoga dapat bermanfaat, 

"Lestarikan Kesehatan agar sehat tetap bersama kita".

"Menyehatkan masyarakat dan memasyarakatkan kesehatan".

Untuk memotivasi diri agar dapat berupaya hidup sehat, silakan kunjungi tulisan kami sebelumnya tentang Motivasi untuk Hidup Sehat.

Posting Komentar

Kami sangat berterimaksih jika anda meluangkan waktu memberikan komentar sesuai dengan tema pembahasan.

Lebih baru Lebih lama

Iklan

نموذج الاتصال